LPD Sumbangkan Rp 2,6 M Untuk Bangun Desa

VIVAnews – Keberadaan Lembaga Perkreditan Desa (LPD) di Bali tak bisa dilihat sebelah mata. Dalam rapat koordinasi LPD se-kota Denpasar terungkap bahwa keuntungan 35 LPD mencapai Rp 12 miliar.

Bahkan dari total aset LPD selama tahun 2007 sebesar Rp339 miliar dengan keuntungan Rp13 miliar, 20 persennya atau sekitar Rp2,6 miliar disumbangkan untuk pembangunan desa.

Kepala Bagian Ekonomi Pemkota Denpasar, I Gusti Ngurah Eddy Mulya mengatakan LPD harus tetap aktif dalam mencari nasabah meski krisis global mulai melanda Indonesia.

“LPD menjadi salah satu sumber pembiayaan masyarakat untuk mengembangkan potensi ekonomi desa dan berperan aktif dalam pembangunan,” kata Ngurah Eddy, Rabu 26 November 2008.

Ketua Badan Kerja Sama (BKS) LPD Denpasar, Made Sugita berharap dengan meningkatnya peran LPD dapat meningkatkan pembangunan di bidang ekonomi, budaya, dan spiritual. “Nantinya juga akan dikembangkan bagaimana LPD berbasis agama dapat membantu warga yang akan melakukan ngaben masal,” pungkas Sugita.

Laporan: Wima Saraswati

Viral! Oknum Polisi Diduga Aniaya Istrinya, Ini Kata Polda Sumatera Utara
Marc Marquez

Meyakini Kebangkitan Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024

Pembalap Gresining Racing, Marc Marquez kehilangan kesempatan naik podium pada MotoGP Amerika 2024 di Sirkuit Austin, Texas, Minggu 14 April 2024. Federal Oil percaya.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024