Liga Inggris

MU Gagal Dekati Liverpool

VIVAnews – Manchester United gagal mendekatkan diri dengan raihan poin Liverpool di puncak klasemen. The Red Devils hanya bisa bermain imbang tanpa gol ketika memainkan partai tandang melawan Tottenham Hotspur, Sabtu, 13 Desember 2008 (Minggu dinihari WIB).

Hasilnya, MU akan terbang menuju Jepang  untuk tampil di Piala Dunia antarklub dengan selisih enam poin dengan Liverpool. Liverpool beberapa jam  sebelumnya juga main seri 2-2 melawan tamunya, Hull.

MU yang merupakan juara bertahan saat ini masih berada di urutan ketiga klasemen sementara dengan 32 poin. Liverpool di puncak klasemen punya 38 poin dan berisiko dikejar Chelsea (36) yang belum memainkan pertandingannya melawan West Ham.

Pada pertandingan di White Hart Lane, dua kiper di masing-masing kubu tampil sebagai bintang pada pertandingan itu.  Edwin van der Sar di kubu MU serta Heurelho Gomes di kubu Spurs berjibaku beberapa kali menghalau serangan lawan.

MU yang tampil tanpa Wayne Rooney  dan Patrick Evra yang menjalani hukuman, bermain layaknya tuan rumah di awal babak pertama. Mereka main agresif namun tetap belum mampu merobek gawang Gomes yang sampai akhir pertandingan tetap aman dari kebobolan.

Sementara itu pada pertandingan di Anfield, Kapten Liverpool Steven Gerrard mencetak dua gol ke gawang Hull di menit ke-24 dan 32. Gol yang menyelamatkan reputasi mereka karena gawang The Reds lebih dulu jebol di menit ke-12 dan 22 oleh Paul McShane dan bunuh diri Jamie Carragher.

Susunan pemain
Tottenham:
Gomes, Corluka, Dawson, Woodgate (10 Huddlestone), Assou-Ekotto, Lennon, Zokora, Jenas (62 O'Hara ), Bentley, Modric, Pavlyuchenko (54 Bent).

Man Utd: Van der Sar, Rafael Da Silva, Ferdinand, Vidic, O'Shea, Park, Fletcher (69 Scholes), Carrick, Ronaldo, Berbatov, Tevez (69 Giggs).


Hasil pertandingan lain
Middlesbrough 1 - 1 Arsenal
Aston Villa 4 - 2 Bolton W.
Manchester C. 0 - 1 Everton
Stoke C. 0 - 0 Fulham
Sunderland 4 - 0 West Bromwich A.
Wigan Athletic 3 - 0 Blackburn R.

Government Targets on Acquiring 61 Percent Freeport Share
PM Georgia, Irakli Kobakhidze (Doc: Anadolu Ajansi)

Akui Umat Muslim Berkontribusi Besar Bagi Negara, PM Georgia Adakan Bukber

Perdana Menteri Georgia Irakli Kobakhidze mengadakan buka puasa bersama atau makan malam berbuka puasa, pada Kamis, 28 Maret 2024, di Ibu Kota Tbilisi, bersamaan Ramadhan

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024