Sesi I Tutup

Profit Taking Saham Picu Indeks Terkoreksi

VIVAnews - Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia melemah di level 1.339,58 atau turun 4,13 poin (0,31 persen) pada penutupan transaksi sesi I Rabu, 24 Desember 2008.

Total nilai transaksi yang dibukukan mencapai Rp 895 miliar dengan frekuensi 25.432 kali. Sebanyak 48 saham menguat, 71 melemah, 45 stagnan, dan 294 lainnya tidak terjadi transaksi.

Menurut analis Perum Pegadaian Deni Hamzah, aksi ambil untung (profit taking) investor pada saham unggulan sektor pertambangan, perbankan, dan properti menjadi sentimen negatif pada pergerakan indeks pada akhir sesi I hari ini. "Padahal pada pembukaan tadi, IHSG dibuka menguat," jelasnya kepada VIVAnews di Jakarta, Rabu.

Dia memperkirakan, IHSG pada sesi II Rabu cenderung terkoreksi. Sebab, aksi ambil untung pemodal tetap terjadi, seiring liburan Natal dan tahun baru. "Hal itu, juga terjadi di pasar regional," ujar Deni.

Di bursa Asia ditutup bervariasi. Hang Seng Index ditutup melemah 49,75 poin atau 0,35 persen di posisi 14.171,04, Nikkei 225 terkoreksi 220,35 poin (2,53 persen) ke level 8.503,43, dan Straits Times Singapura menguat 14,87 poin atau 0,86 persen menjadi 1.739,41.

Sedangkan di bursa Wall Street, pada perdagangan Selasa sore waktu New York atau Rabu dini hari WIB, indeks Dow Jones kembali anjlok 100,28 poin atau 1,18 persen ke level 8.419,49, indeks Nasdaq turun 10,81 poin atau 0,71 persen ke posisi 1.521,54, serta indeks S&P 500 juga terkoreksi 0,97 poin atau 8,47 persen menjadi 863,16.

Di Bursa Efek Indonesia, saham-saham yang mengalami penurunan harga terbesar antara lain PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) yang ditutup melemah Rp 225 (8,10 persen) ke level Rp 2.550, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) turun Rp 150 atau 1,36 persen menjadi Rp 10.850, PT Apexindo Pratama Duta Tbk (APEX) terkoreksi Rp 150 (5,88 persen) di posisi Rp 2.400, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) turun Rp 100 atau 1,43 persen ke level Rp 6.850, dan PT Indika Energy Tbk (INDY) yang ditutup melemah Rp 100 (8,40 persen) menjadi Rp 1.090.

Wajah Sering Kena Matahari Jangan Abaikan Penggunaan Moisturizer
Peristiwa serangan teroris di Gedung Teater dekat Moskow, Rusia

Death Toll Rises to 140 in Moscow Terrorism Attack

The Russian Health Ministry said the death toll from last week's attack on a Moscow concert hall rose to 140 on Wednesday, after another victim died in hospital.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024