Copa Indonesia 2008/2009

Persitara Butuh Bello di Leg Kedua

VIVAnews -  Persitara Jakarta Utara harus pulang dengan kepala tertunduk dari kandang PSIS, Stadion Jatidiri Semarang. Tim berjuluk Laskar Si Pitung kalah tipis 0-1 tuan rumah dalam duel leg pertama babak 24 besar Copa Indonesia 2008/2009, Kamis, 15 Januari 2009. 
 
Manajer Persitara Harry Ruswanto saat dihubungi VIVAnews, Kamis, 15 Januri 2009 mengatakan, kekalahan ini cukup membebani mereka saat tampil pada leg kedua di Stadion Tugu, Jakarta Utara, Senin, 19 Januari 2009 nanti. 
 
"Kekalahan ini membuat langkah kami ke babak 16 besar semakin berat. Sebab, walau tampil di kandang, kami akan kesulitan untuk mencetak gol ke gawang PSIS," kata Harry. 
 
Kekhawatiran Harry bukan tanpa alasan. Sebab, saat berhadapan dengan PSIS nanti, Persitara minim striker. Kondisi ini terjadi setelah pemain asing baru asal Nigeria, Kabir Prince Bello tidak memenuhi syarat untuk tampil di komeptisi nasional.
 
"Dia belum disahkan oleh Badan Liga Indonesia (BLI), jadi belum bisa main. Padahal saat bertemu dengan PSIS kami membutuhkannya untuk memperkuat lini depan," kata Harry. 
 
Di lini depan, Persitara memang masih memiliki Rachmad Rivai. Pemain yang akrab disapa Poci itu sudah mengoleksi 2 gol di Copa. Namun saat berhadapan dengan tim sekelas PSIS, Harry menilai Poci butuh tandem striker asing. 
 
"Hari ini terbukti bagaimana pemain sulit untuk mencetak gol ke gawang PSIS. Bila Bello tidak bisa tampil, kondisi tentu tidak akan jauh berbeda meski kami tampil di Tugu," beber Harry.  
 
Markas Persitara, Stadion Tugu memang masih angker bagi kontestan Copa Indonesia 2008/2009. Terakhir, di stadion yang berada di sebelah Utara Jakarta itu Persitara sukses membenamkan Persikota Tangerang, 2-1.
 
Meski demikian, Harry tak ingin menjadikan kemenangan itu sebagai patokan saat bertemu PSIS. "Kita lihat saja nanti. Pertandingan pasti akan lebih sulit," tandas Harry.

Oknum Polisi Calon Perwira Aniaya Istri yang Sedang Hamil, Dilaporkan ke Polda Sumut
Ilustrasi bunuh diri.

Polisi Sebut Tak Ada Indikasi Meli Joker Dibunuh Kekasih, Dipastikan Bunuh Diri

Polisi sudah memeriksa kekasih dari Selebgram Meli Joker atau yang memiliki nama asli Fitri Meliana yang tewas gantung diri dan disiarkan secara live Instagram.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024