Indonesia Tak Remehkan Tim Kedua Australia

VIVAnews - Australia datang dengan tim kedua saat menjajal Indonesia. Tapi, pelatih Indonesia, Benny Dolo, minta anak asuhnya agar tak meremehkan Tim Socceroos.

"Buang jauh-jauh kami akan bermain mudah. Bagaimanapun juga, mereka tim kelas dunia. Hak mereka untuk membawa pemain lapis kedua. Yang penting, kita akan bermain sebaik mungkin," kata Bendol, sapaan akrab Benny, dalam jumpa pers di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa 27 Januari 2009.

Ya, Australia dipastikan hanya membawa bintang-bintang lokal yang bermain di Liga Australia seperti Craig Moore dan Archie Thompson. Bintang-bintang dunia seperti Harry Kewell, Tim Cahill dan Mark Viduka tak dibawa ke Indonesia. 

"Kami justru sangat positif menatap laga ini. Lawan tim kelas dunia sangat bagus untuk meningkatkan kualitas timnas Indonesia," lanjut Bendol.

Tim Merah Putih akan menjamu Tim Socceroos di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu 28 Januari 2009 mulai pukul 19.30 WIB. Laga ini menjadi yang kedua buat Indonesia dan laga perdana Australia di Pra Piala Dunia (PPD) 2011 Grup B.

Bendol mengaku akan melakukan perubahan strategi kepada anak asuhnya, dibanding saat lawan Oman di laga pertama. Tapi, detail perubahan itu belum bisa disampaikannya.

"Kami punya 20 pemain, tapi saya belum bisa mengumumkan starting XI," lanjut Bendol.

Secara tersirat Bendol memberikan bocoran strategi itu. Tim asuhannya akan memainkan banyak variasi dan tak terlalu lama menahan bola.

Pada latihan terakhir mulai pukul 15.00 WIB di Lapangan PSSI, Senayan, Jakarta, Bendol akan coba menerapkan pola itu.

Jelang Hari Raya Idul Fitri, Persediaan BBM di Bali Masih Aman
Sidang Lanjutan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum di MK

KPU Tolak Tanggapi Tudingan Nepotisme Jokowi ke Prabowo-Gibran

KPU menolak menanggapi tudingan dari kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud soal nepotisme Jokowi ke Prabowo-Gibran

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024