Amien: Tak Mau Berubah, Pilih Mega-Yudhoyono

VIVAnews - Tokoh Reformasi Amien Rais meminta rakyat memilih calon presiden selain Megawati Soekarnoputri dan Susilo Bambang Yudhoyono. "Jika tak mau ada perubahan, maka pilihlah salah satu dari mereka," kata Amien Rais di kampus Unversitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta.

Menurut Amien, baik Mega atau Yudhoyono, menawarkan sistem ekonomi yang sama: ramah pasar dan tergantung pada International Monetary Fund dan World Trade Organization. "Dua-duanya juga pernah mengeluarkan Undang-undang yang menguntungkan asing dan merugikan bangsa Indonesia," kata Amien yang baru saja menjadi pembicara Seminar Religion in the Contemporary World, Kamis, 5 Februari 2009.

Namun Amien tak memberi jawaban, siapa tokoh alternatif selain Mega dan Yudhoyono. "Pertanyaannya bukan pada siapa, tapi bagaimana partai-partai menengah mengumpulkan para ahlinya untuk membuat blueprint ekonomi, yang tidak ramah pada pasar dan berdasarkan Undang-undang Dasar 1945," kata Guru Besar Hubungan Internasional Universitas Gadjah Mada itu.

Setelah membuat rancang biru ekonomi itu, lalu dilakukan konsensus partai-partai untuk memunculkan tokoh yang akan memimpin. "Nanti akan muncul primus interpares-nya," kata Amien.

Misi Pemerintah Lewat Transformasi Digital Capai Target Pertumbuhan Ekonomi 5,2% di 2024
Pembayaran Bukalapak paylater

Berikut Adalah Part Mobil yang Wajib Dicek Sebelum Digunakan Mudik Lebaran

Mudik lebaran menggunakan mobil, sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengetahui apa saja yang harus dipersiapkan agar perjalanan tidak ada kendala.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024