GT Championships 2009

Rama Danindro Siapkan Jurus Gokart

VIVAnews – Balapan mobil GT Championships Seri I 2009 akan dimulai hari ini. Persaingan dipastikan akan berlangsung ketat di masing-masing nomor yang dilombakan di sirkuit jalan raya Lippo Village mulai Sabtu, 7 Februari hingg Minggu, 8 Februari 2009. Tak terkecuali nomor GT Car yang akan diikuti oleh 25 pembalap.

Rama Danindro, pembalap Honda Jakarta Center-Petronas Racing Team mengaku tak sabar untuk memacu mobilnya di sirkuit jalan raya pertama di Indonesia itu. Meski harus bersaing dengan pembalap-pembalap senior sekelas Alvin Bahar, Aswin Bahar, dan Chandra Alim, Rama tak ragu untuk memasang target juara.

”Sirkuit jalan raya bukan hal yang baru bagi saya. Sebelumnya, saya sempat menjajal sikuit seperti ini di Beijing, China. Bahkan di sana, sirkuitnya lebih sempit,” kata Rama ketika ditemui di Lippo Village, Lippo Karawaci, Tangerang, Jumat, 6 Februari 2009.

Persiapan untuk tampil di GT Car menurut Rama sudah cukup maksimal. Untuk balapan yang menyediakan hadiah Rp50 juta itu, Rama akan menggunakan mobil Honda Jazz i-VTEC. ”Mobil yang saya pakai sekarang beda dengan ketika tampil di beberapa seri Kejuaraan Nasional (Kejurnas) lalu. Yang saya pakai sekarang jauh lebih baik,” kata Rama.

Ada beberapa perbaikan yang dilakukan pada tunggangan Rama kali ini. Namun yang paling utama adalah penyempurnaan 'kaki-kaki' mobil agar mampu tampil maksimal di sirkuit yang jalan raya yang punya tingkat kesulitan lebih tinggi dibanding sirkuit yang biasa dipakai untuk balapan GT Car.

”Untuk sirkuit jalan raya seperti ini, gaya mengemudi lebih mirip dengan dengan Gokart. Karena itu, ilmu yang saya dapat dari Gokart juga bisa diturunkan di sini,” kata Rama. Dalam uji coba Jumat, 6 Februari 2009, Rama mencatat waktu terbaiknya, 1 menit 55 detik.   

Selama ini  Rama memang dikenal sebagai pembalap Gokart. Di kelas Rotax Max, Rama merupakan saingan terkuat juara nasional Alexandra Asmasoebrata. Tahun lalu, Rama tampil sebagai runner up sedangkan Alexandra tampil sebagai juara nasional.

Rama menambahkan meski masih junior, peluang untuk tampil sebagai juara cukup besar. Pasalnya, seluruh pembalap yang tampil sama-sama punya pengalaman yang minim tampil di sirkuit jalan raya. Biasanya balapan GT Car digelar di Sirkuit Sentul, Jawa Barat. ”Di sini skill pembalap benar-benar diuji. Siapa yang mampu beradaptasi dengan cepat, itu yang akan keluar sebagai juara,” tandas Rama.

Tertarik Beli Mitsubishi XForce, Segini Bayar Pajak Tahunannya
Dewan Pembina Perludem Titi Anggraini dalam Diskusi The Interview Coffee Session

Akan Ada Kejutan dari Putusan MK dalam Perkara Sengketa Pilpres 2024, Menurut Pengamat

Pakar kepemiluan memperkirakan putusan MK mengenai perkara PHPU pada Pilpres 2024 tidak sampai pada diskualifikasi calon, baik berpasangan maupun calon wakil presiden.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024