Rapimnas Demokrat Tak Bicara Cawapres

VIVAnews - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Max Sopacua membantah pernyataan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Ruhut Sitompul, mengenai Sri Mulyani dicalonkan sebagai wakil presiden, mendampingi Susilo Bambang Yudhoyono.

"Saya kira itu salah, kemarin sudah ada pernyataan Rapat Pimpinan Nasional sekarang tidak membicarakan calon wakil presiden," ujar Max di sela Rapimnas Partai Demokrat, di Jakarta, Minggu 8 Februari 2009.

Dia mengatakan, Rapimnas kali ini hanya membahas pemantapan strategi bagi Partai Demokrat. Rapimnas juga membahas supaya fungsionaris tidak menggeluarkan janji-janji dalam kampanye mendatang. "Jadi kalau ada fungsionaris yang bicara soal calon wakil presiden namanya pembangkang. Itu fungsionaris yang tidak punya aturan," ujar Max.

Menurut dia, Partai Demokrat baru menentukan calon presiden periode 2009 - 2014, yaitu Yudhoyono. Calon wakil presiden baru ditetapkan setelah pemilihan umum legeslatif selesai. "Ini baru bisa menentukan Partai Demokrat akan koalisi dengan siapa," kata dia.

Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Presiden Terpilih Prabowo Subianto
Hyundai Santa Fe tertangkap kamera lagi tes jalan

Hyundai Santa Fe Baru Tertangkap Kamera sedang Tes Jalan di Jakarta

Baru-baru ini produk otomotif asal Korea Selatan, Hyundai Santa Fe tertangkap kamera sedang melakukan tes jalan di dalam tol Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024